Jakarta (studiopena.com) – Susu merupakan salah satu sumber nutrisi yang penting bagi kesehatan tubuh.
Namun, seiring berkembangnya tren gaya hidup, jenis susu yang muncul di kalangan masyarakat dan dikonsumsi pun semakin beragam sesuai kebutuhan.
Selain susu sapi, kini muncul susu ikan dan susu nabati seperti susu kedelai, susu gandum, dan susu almond sebagai alternatif. Namun, apa saja perbedaan kandungan ketiga jenis susu ini?
Susu ikan
Susu ikan merupakan salah satu susu alternatif yang mulai diminati. Susu ini terbuat dari olahan ikan, terutama ikan yang kaya akan omega-3 dan protein tinggi.
Protein yang mengandung asam amino esensial dalam susu ikan sangat tinggi, bahkan melebihi susu sapi dan susu nabati. Keunggulan protein susu sapi juga lebih mudah dicerna dan berperan penting bagi tubuh.
Omega-3 yang terkandung di dalamnya juga memberikan manfaat besar bagi kesehatan jantung, sistem saraf, dan otak, yang jarang ditemukan dalam susu sapi atau susu nabati.
Selain itu, susu ikan juga mengandung vitamin D, fosfor, vitamin B12, dan kalsium yang sangat baik untuk kesehatan tulang.Salah satu ikan yang dimanfaatkan dalam pembuatan susu ikan adalah ikan salmon. Dalam 100 gram ikan salmon terdapat sekitar 100 gram protein, 2.260 mg omega-3, 12 mg kalsium dan berbagai kandungan nutrisi lainnya.
Susu ikan tidak mengandung laktosa. Ini bisa menjadi pilihan bagi mereka yang alergi terhadap gula alami dalam susu, yang biasanya ditemukan dalam susu sapi.
Dengan kandungan gizi yang lengkap, susu ikan menjadi pilihan efektif bagi tubuh untuk memenuhi kebutuhan protein dan omega-3 yang lebih tinggi.
Susu sapi
Susu sapi sudah menjadi pilihan utama sebagai sumber protein dan kalsium sejak lama, bahkan sejak kecil sudah menjadi rutinitas meminum susu sapi.