Sebelumnya, Google memperkenalkan perluasan akses Gemini ke Google Workspace. Nantinya, pengguna akan dapat langsung mengakses AI generatif di Gmail, Google Drive, Docs, dan layanan Workspace lainnya.
Berdasarkan posting blog Google Workspace, seperti dikutip dari Tech Radar, Minggu (30/6/2024), perusahaan mengumumkan ketersediaan umum Gemini di aplikasi kerja Google, seperti Google Docs, Sheets, Slides, dan Drive.
Nantinya, Gemini dalam aplikasi akan muncul di panel sidebar. Penempatan ini akan memudahkan pengguna untuk mengakses Gemini tanpa harus membuka situs web.
Fitur tersebut dapat ditampilkan saat pengguna mengklik tombol “Tanya Gemini” di sudut kanan atas logo Docs, Sheets, Slides, dan Drive.
Gemini yang dihadirkan juga tidak main-main, Google menggunakan Gemini 1.5 Pro, ini merupakan model AI multimoda terkini yang mampu memberikan akses kecerdasan lebih canggih.