“Kami percaya ekosistem startup Indonesia sebenarnya memiliki potensi besar untuk melanjutkan inovasi teknologi yang dapat memberikan dampak bagi masyarakat dan tentunya membangun ekonomi bersama,” ujarnya saat membuka acara wisuda Grab Ventures Velocity (GVV), di Jakarta, Selasa (13/1/2026).
Rifana menjelaskan, Grab telah menjalankan GVV sejak tahun 2018 sebagai bentuk upaya mendukung startup lokal untuk memperkuat skala bisnis, melalui penguatan kepemimpinan, pendampingan, dan peluang kolaborasi dengan ekosistem Grab.
Pada angkatan ke-8, GVV menggandeng Superbank sebagai digital banking partner. Program ini juga didukung oleh Genesis Alternative Ventures sebagai mitra alternatif pendanaan bagi startup.
