Ingin Mendapatkan Peringatan Bencana Dini Secara Langsung di TV? Perhatikan Kode Pos

Ingin Mendapatkan Peringatan Bencana Dini Secara Langsung di TV? Perhatikan Kode Pos

Salah satu hal utama yang perlu diketahui masyarakat adalah perangkat TV digital dan STB yang digunakan telah tersertifikasi oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika. Hal ini dikarenakan produk tersebut telah mengantongi sertifikat ULO (Uji Laik Operasional) dari Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Selain itu, hal penting lainnya adalah memasukkan kode pos yang sesuai dengan tempat tinggal. Hal ini penting, karena peringatan dini akan didasarkan pada kode pos wilayah yang terdampak.

“Jadi jangan sampai Anda, keluarga Anda, di mana pun Anda berada, masuk begitu saja,” kata Wayan dalam acara Penyiaran TV Digital DPIS dan EWS di Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Senin (23/9/2024).

Menurut Wayan, hal ini penting agar masyarakat tidak salah menerima informasi bencana. Misalnya, seseorang yang tinggal di Jakarta seharusnya memasukkan kode pos sesuai tempat tinggalnya, tetapi malah mengisi kode pos Bali.

Leave a Comment

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *