Site icon studiopena

Jepang masih menjadi tujuan favorit wisatawan Indonesia, China dan Vietnam sedang naik daun

Jepang masih menjadi tujuan favorit wisatawan Indonesia, China dan Vietnam sedang naik daun


Pada kesempatan terpisah, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia pada September 2025 mencapai 1,39 juta kunjungan, meningkat 9,04 persen dibandingkan September 2024 yang mencapai 1,28 juta kunjungan. Secara kumulatif Januari-September 2025, total kunjungan wisman mencapai 11,43 juta orang, meningkat 10,22 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2024.

“Kemenpar optimis dengan tren pertumbuhan saat ini, jumlah kunjungan wisman akan melebihi 14 hingga 15 juta kunjungan, sesuai dengan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) tahun 2025 yang telah diperbarui,” kata Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana saat menyampaikan Laporan Kinerja Bulanan bersama Wakil Menteri Pariwisata (Wamenpar) Ni Luh Puspa di Jakarta, Sabtu, 15 November 2025.

Kunjungan wisatawan mancanegara didominasi wisatawan asal negara ASEAN sebesar 35,22 persen, disusul wisatawan kawasan Asia lainnya sebesar 27,57 persen. Jumlah wisman asal ASEAN yang berkunjung ke Indonesia terbanyak berasal dari Malaysia sebanyak 19,5 persen, kemudian Singapura 8,5 persen, dan Timor Leste 6,2 persen.

Sedangkan wisatawan asal Australia menduduki peringkat kedua terbanyak berkunjung ke Indonesia dengan persentase 11,7 persen. Sisanya, China 8,1 persen, India, Korea Selatan, Jepang, Prancis, dan Inggris.

Exit mobile version