studiopena.com, Jakarta – Sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Indonesia kembali mendapat dorongan besar dalam transformasi digital. PT Netzme Kreasi Indonesia (Netzme) resmi membuka Nusantara Modest Fashion Festival (NumoFest 2026) yang berlangsung mulai 16 Januari hingga 1 Februari 2026.
Bertempat di sembilan kota besar di Indonesia, acara ini tidak hanya menjadi ajang pameran kreativitas fesyen, namun juga panggung utama implementasi QRIS Tap sebagai metode pembayaran nontunai modern bagi usaha kecil.
Fokus utama NumoFest tahun ini adalah memberikan pengalaman transaksi yang efisien bagi sekitar 300 pelaku UMKM. Melalui adopsi QRIS Tap, pelaku usaha dapat melakukan proses pembayaran lebih cepat dan praktis dibandingkan cara konvensional.
Kami berharap acara ini memberikan dampak nyata, tidak hanya sekedar hiburan. Kami ingin mengangkat para mitra UMKM, khususnya pengusaha perempuan muslim, untuk memperoleh nilai bisnis yang lebih baik dan berkelanjutan, kata CEO PT Netzme Kreasi Indonesia, Vicky Ganda Saputra, dalam keterangannya, Jumat (16/1/2025).
Vicky menegaskan, solusi digital yang ditawarkan mencakup ekosistem yang utuh. Selain pembayaran, setiap pedagang juga dibekali dengan aplikasi Luna POS untuk pencatatan bisnis yang rapi.
“Solusi pembayaran yang baik tidak hanya soal penerimaan uang, tapi juga bagaimana pencatatan usahanya,” imbuhnya.
Tak hanya itu, Netzme juga memperkenalkan QRIS Soundbox Syariah (Bilal) hasil kolaborasi dengan Hijra Bank. Perangkat ini memberikan notifikasi suara secara real-time ketika transaksi berhasil, sehingga UMKM tidak perlu lagi berulang kali mengecek layar ponsel untuk memastikan pembayaran telah diterima.

