Destinasi glamping selanjutnya ada di Songgolangit, Kecamatan Dlingo, Bantul, Yogyakarta. Berbeda dari The Highland Park, glamping ini menawarkan pengalaman berkemah di tengah hutan pinus, dengan fasilitas lengkap seperti kasur, kamar mandi pribadi, dan sofa empuk.
Selain berkemah, wisatawan dapat mengunjungi berbagai spot foto menarik di Seribu Batu Songgo Langit, seperti jembatan kayu panjang, rumah ala film Hobbit, puncak Songgo Langit, serta menikmati aktivitas seperti fly fox dan jeep safari.
4. Glamping De Loano
Glamping De Loano yang berlokasi di Desa Sedayu, Kecamatan Loano, Purworejo ini menawarkan pengalaman berkemah di tengah hutan pinus yang asri. Jauh dari keramaian, lokasi ini menjadi pilihan ideal untuk liburan yang tenang. Saat malam hari, suasana semakin hangat dengan suara alam dan lampu berwarna kekuningan.
Setiap tenda dilengkapi kasur empuk, bantal, selimut tebal, colokan listrik, dan Wi-Fi. Di sini, wisatawan bisa menikmati berbagai atraksi, seperti off-road, barbeque bersama keluarga, hingga selfie di jalan setapak kayu.
5. Glamping Gunung Sang Giri
Destinasi glamping di Indonesia berikutnya ada di Bali, Glamping Gunung Sang Giri. Tempat glamping ini menawarkan pengalaman berkemah tak terlupakan di tengah rimbunnya hutan khas Desa Jatiluwih.
Uniknya tempat glamping di Sang Giri adalah tenda bergaya Afrika, dilengkapi kamar mandi dalam dan teras pribadi yang luas. Saat bersantai, wisatawan tak hanya menyaksikan indahnya hutan, tapi juga pemandangan pegunungan yang menawan.
6. Glamping Pantai Bali
Bali Beach Glamping di Tanah Lot, Tabanan, menawarkan pengalaman glamping dengan pemandangan langsung ke pantai. Berbeda dengan glamping di hutan atau pegunungan, lokasi ini menghadap pantai yang dikelilingi rerumputan hijau asri.
Wisatawan bisa menikmati segarnya udara dan aroma laut yang menyegarkan. Selain hanya beberapa langkah dari pantai, Bali Beach Glamping juga menyediakan infinity pool yang menghadap ke laut, spa, dan restoran romantis di pinggir pantai.
7. Resor Perkemahan Pantai Jeeva Beloam