studiopena.com, Jakarta – Rumor terbaru tentang Samsung Galaxy Z Fold6 Slim kembali beredar di internet. Kali ini bocoran terbaru membahas nama yang akan digunakan perangkat tersebut.
Berdasarkan informasi dari leakster Evan Bless, seperti dikutip dari GSM Arena, Kamis (29/8/2024), Samsung disebut-sebut tak akan menggunakan nama Galaxy Z Fold6 Slim saat perangkat ini dirilis, melainkan Galaxy Z Fold Special Edition.
Kabarnya, perangkat ini akan memiliki layar luar 6,5 inci, sedangkan layar utamanya berukuran 8 inci. Perangkat ini disebut-sebut memiliki ketebalan 4,9 mm saat dibuka, dan 10,6 mm saat dilipat.